Bad Sector merupakan jenis kerusakan yang sering ditemui pada hard disk, baik itu hard disk computer, laptop maupun hard disk External. Sebagus apa pun hard disk yang kita gunakan, ada saja kemungkinan yang dapat menyebabkan terjadinya bad sector, ini dikarenakan kita sebagai manusia khususnya pengguna komputer merupakan mahluk yang tidak bisa terlepas dari human errorr tak terkecuali saya.
Kerusakan pada fisik hard disk itu sendiri, penyebabnya karena terjadi benturan atau guncangan saat hard disk sedang digunakan. Bad sector semacam ini sering kita temukan pada hard disk external. Hard bad sector ini sulit untuk diperbaiki namun sangat disarankan untuk bisa dicegah, karena kata pepatah "mencegah lebih baik dari pada memperbaiki".
Soft Bad Sector
Bad sector ini terjadi disebabkan oleh software, seperti karena sering melakukan Install Ulang Windows, mematikan komputer dengan cara yang tidak tepat, sering install/uninstall Aplikasi dan masih banyak lagi penyebab lainnya. Namun bad sector jenis ini masih mungkin untuk diperbaiki menggunakan software recovery hard disk, anda dapat googling untuk mencarinya baik yang gratis atau pun yang berbaayar.
Untuk menjalankan check disk sebaiknya anda memanfaatkan waktu ketika sedang tidak menggunakan komputer untuk bekerja, agar hasil yang didapatkan betul-betul normal. Karena sangat tidak disarankan melakukan check disk sambil membuka aplikasi komputer.
Berikut adalah langkah-langkah untuk memperbaiki hard disk bad sector dengan melakukan chkdsk :
Ingat.!! Jangan melakukan check disk pada hard disk jika komputer sedang digunakan. Karena windows akan memberikan keterangan error dan menanyakan apakah Anda ingin melakukan pengecekkan kembali setelah windows direstart. Jika memilih“Yes” maka komputer akan restart dan menjalankan proses pengecekkan kembali seperti langkah sebelumnya.
Jika setelah dilakukan chkdsk ternyata tidak behasil memperbaiki bad sector pada hard disk, bersiaplah merogoh kocek untuk membeli hard disk baru, karena ada kemungkinan area bad sector akan menyebar ke area hard disk dan sebaiknya segera backup data penting Anda ke media penyimpanan lain.
Demikian artikel saya mengenail cara memperbaiki hard disk bad sector, semoga bermanfaat.
Jenis-jenis Bad Sector pada Hard Disk
Hard Bad SectorKerusakan pada fisik hard disk itu sendiri, penyebabnya karena terjadi benturan atau guncangan saat hard disk sedang digunakan. Bad sector semacam ini sering kita temukan pada hard disk external. Hard bad sector ini sulit untuk diperbaiki namun sangat disarankan untuk bisa dicegah, karena kata pepatah "mencegah lebih baik dari pada memperbaiki".
Soft Bad Sector
Bad sector ini terjadi disebabkan oleh software, seperti karena sering melakukan Install Ulang Windows, mematikan komputer dengan cara yang tidak tepat, sering install/uninstall Aplikasi dan masih banyak lagi penyebab lainnya. Namun bad sector jenis ini masih mungkin untuk diperbaiki menggunakan software recovery hard disk, anda dapat googling untuk mencarinya baik yang gratis atau pun yang berbaayar.
Penyebab Terjadinya Bad Sector pada Hard Disk
Sebelum kita masuk tentang cara memperbaiki hard disk bad sector, alangkah baiknya kita tahu dulu apa saja hal-hal yang menjadi penyebab bad sector pada hard disk.- Proses mematikan komputer yang tidak tepat. Mematikan komputer dengan langsung menekan tombol power pada CPU tanpa melalui menu Shut Down pada Sistem Operasi sama artinya dengan listik yang tiba-tiba padam sehingga menyebabkan terjadinya bad sector pada hard disk.
- Bad Sector juga disebabkan oleh cacat produksi dari produsen atau terjadi guncangan yang berlebihan saat membawa hard disk
- Hard disk sudah termakan usia sehingga mengalami panas berlebih, penggunaan kabel power dan kabel data pada hard disk yang longgar atau kabel dengan kualitas buruk
- Virus dan malware juga merupakan salah satu penyebab bad sector pada hard disk, khusunya bad sector yang disebabkan oleh software.
Ciri – Ciri Hard Disk Mengalami Bad Sector
- Kinerja computer lambat, sering terjadi hang pada Komputer, keyboard dan mouse sulit digerakkan
- Proses menyimpan, membaca, menulis data ke hard disk menjadi sangat lama
- Sering terjadi Blue Screen
- Keluar suara yang tidak lazim dari hard disk
- Pada saat mengakses bios hard disk terbaca dengan normal, namun saat masuk system operasi komputer langsung restart
Cara Memperbaiki Hard Disk Bad Sector
Pada windows terdapat fasilitas ”chkdsk”yang dapat digunakan untuk mendeteksi, menandai dan mengatasi bad sector pada hard disk. Menjalankan chkdsk membutuhkan waktu yang lumayan lama, namun ini tergantung dari kualitas komputer yang kita gunakan dan banyaknya data yang ada pada hard disk baik yang berupa file maupun folder.Untuk menjalankan check disk sebaiknya anda memanfaatkan waktu ketika sedang tidak menggunakan komputer untuk bekerja, agar hasil yang didapatkan betul-betul normal. Karena sangat tidak disarankan melakukan check disk sambil membuka aplikasi komputer.
Berikut adalah langkah-langkah untuk memperbaiki hard disk bad sector dengan melakukan chkdsk :
- Masuk ke Windows explorer dengan menekan Windows + E pada keyboard.
- Klik kanan pada salah satu drive yang akan dicek, lalu pilih Properties.
- Pilih pada Tab Tools
- Lihat di area Error-checking, klik tombol Check now…
- Centang pada pilihan Automatically Fix System Error untuk memulai memeriksa software yang rusak.
- Centang juga pada option Scan for and attempt recovery of bad sector
- Pilih tombol Start, maka proses pemeriksaan akan berjalan dan akan mulai memperbaiki bad sector yang ditemukan.
Ingat.!! Jangan melakukan check disk pada hard disk jika komputer sedang digunakan. Karena windows akan memberikan keterangan error dan menanyakan apakah Anda ingin melakukan pengecekkan kembali setelah windows direstart. Jika memilih“Yes” maka komputer akan restart dan menjalankan proses pengecekkan kembali seperti langkah sebelumnya.
Jika setelah dilakukan chkdsk ternyata tidak behasil memperbaiki bad sector pada hard disk, bersiaplah merogoh kocek untuk membeli hard disk baru, karena ada kemungkinan area bad sector akan menyebar ke area hard disk dan sebaiknya segera backup data penting Anda ke media penyimpanan lain.
Cara Merawat Hard Disk Agar tidak Mudah Terkena Bad Sector
Seperti kata pepatah “mencegah lebih baik dari pada mengobati”. Oleh karena itu, jika anda ingin hard disk ada awet maka rawatlah ia sebagaimana anda merawat diri anda sendiri. Berikut adalah beberapa cara untuk merawat hard disk anda agar tidak mudah terkena bad sector:- Perhatikan suhu komputer anda agar tetap stabil / tidak terlalu panas, kalau bisa berikan kipas tambahan pada casing agar suhu tetap dingin.
- Jika memungkinakan gunakan perangkat computer yang bermerk, yang telah teruji dan terpercaya kualitasnya agar masa pemakaiannya menjadi jauh lebih lama.
- Jika ingin membawa atau memindahkan komputer, lakukan dengan hati-hati agar tidak terjadi benturan pada perangkat komputer khusunya hard disk.
- Kalau anda pengguna hard disk external, usahakan meminimalisir guncangan ketika membawa atau memindahkan hard disk.
- Gunakan kabel data hard disk yang berkualitas dan jangan terlalu panjang. Karena kabel yang terlalu panjang dapat mengurangi daya listrik yang masuk ke hardisk.
- Untuk menghindari listrik yang mati secara tiba-tiba sebaiknya gunakan UPS, karena jika listrik mati mendadak dapat menyebabkan kerusakan pada hard disk.
- Selalu gunakan prosedur yang benar untuk mematikan komputer
- Defrag hardisk secara berkala, karena dengan cara ini dapat memperpanjang umur hard disk.
- Gunakan aplikasi yang berkualitas, jika mencari aplikasi secara online usahakan untuk mendownloadnya dari situs yang terpercaya dan jaga agar anti virus selalu dalam keadaan terupdate.
Demikian artikel saya mengenail cara memperbaiki hard disk bad sector, semoga bermanfaat.