Cara Mengatasi Printer Canon Lambat Mencetak

Halo para pembaca setia zurisoft. Pada kesempatan ini saya ingin berbagi tentang cara mengatasi printer canon yang lambat mencetak. Kasus ini terjadi pada printer canon MP287 milik seorang pelanggan yang mempercayakan service printernya di tempat kami.

Baca Juga : Canon IP2770 Nyala Beberapa Detik Langsung Mati 

Masalah yang terjadi pada printer ini adalah ketika melakukan proses print dan menarik kertas, printer berhenti sejenak sekitar 10 - 20 detik lalu melanjutkan mencetak dan ini terjadi pada setiap halaman yang akan dicetak. Tentu saja hal ini sangat merugikan, karena kita harus menunggu cukup lama meskipun hanya mencetak beberapa lembar.

Solusi Printer Canon Lambat Mencetak

Untuk mengatasi kasus pada printer ini, ada beberapa cara yang dapat anda lakukan. Silahkan ikuti tips di bawah ini agar printer canon anda dapat kembali mencetak secara normal seperti biasanya.

1. Pastikan Kondisi Komputer Normal

Printer yang lambat mencetak bukan hanya disebabkan dari faktor printer itu saja, melainkan juga permasalahan bisa datang dari komputer atau laptop yang anda gunakan. Sebaiknya usahakan komputer anda memiliki cukup ruang hard disk yang tersisa pada drive system C agar ada tempat menyimpan temporary file saat komputer sedang bekerja.


Pastikan juga agar komputer anda benar-benar steril dari infeksi virus. Karena jika terserang virus, file system komputer ada akan rusak dan hal ini bisa menjadi salah satu penyebab printer mencetak dengan lambat.

2. Ubah Pengaturan Ink Drying Time

Cara yang kedua adalah dengan merubah pengaturan pada Ink Drying Time. Caranya cukup mudah, klik kanan Nama Printer > Printer Properties > Maintenance > Custom Setting. Geser slider Ink Drying Time ke arah kiri agar waktu tunggu pengeringan tinta menjadi lebih cepat.

Cara Mengatasi Printer Canon Lambat Mencetak

Cara Mengatasi Printer Canon Lambat Mencetak

3. Ganti Cartridge Printer

Jika kedua cara di atas belum dapat mengatasi permasalahan pada printer anda, coba lakukan penggantian cartridge. Hal ini pernah saya alami, saya mencoba langkah pertama dan kedua tapi tidak membuahkan hasil. Setelah mengganti Cartridge dengan yang normal akhirnya printer bisa berfungsi dengan normal.


Saya rasa cukup tiga cara itu saja yang perlu anda lakukan jika mengalami printer canon yang mencetak secara lambat.

Demikian artikel tentang cara mengatasi printer canon lambat mencetak, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Wassalam