Cara Backup File Ketika Windows Tidak Mau Booting

Cara Back Up File Ketika Windows Tidak Mau Booting. Kemarin ada teman yang datang minta tolong untuk backup datanya dari laptop dengan Windows tidak mau booting, padahal datanya sangat penting sekali dan butuh dalam waktu cepat, waduh.. gimana ya cara backup file dari dalam hard disk nya sementara Windowsnya tidak mau booting sama sekali.

Dulu saya sempat bingung untuk membackup file laptop yang tiba-tiba tidak bisa booting karena waktu itu saya memang belum tahu caranya, dan untuk membackup data yang paling mudah saat itu adalah dengan memasang hard disk laptop yang akan dibackup pada laptop lain yang masih normal, namun cara ini membutuhkan waktu cukup lama dan harus dilakukan dengan membongkar laptop.

Karena tak ingin terlalu repot, akhirnya saya berinisiatip mencari cara backup file ketika windows tidak mau booting tanpa harus membongkar laptop, caranya sangat mudah dengan memanfaatkan Windows PE yang telah terlebih dahulu dibuat menggunakan software AOMEI PE Builder.

Baca Juga :

AOMEI PE Builder merupakan Software gratis untuk membuat Windows PE yang kemudian dapat digunakan untuk membackup file dari laptop yang tidak bisa masuk windows, Tool ini berbasis Windows PE (Windows Pra-instalasi), bisa dijalankan dari Flashdisk atau CD untuk membackup file dari hard disk dan memungkinkan Anda untuk boot komputer tanpa harus terkendala dengan windows yang error.

Ketika membackup file dari laptop dengan menggunakan AOMEI PE Builder, Anda akan dihadapkan pada interface yang user-friendly layaknya menggunakan Windows 7 karena tampilannya sangat tidak jauh berbeda, sudah dilengkapi dengan Windows explorer, start menu, taskbar, dll. Dan tentu saja tool ini menjadi sangat mudah digunakan. Media untuk membuat Windows PE bootable dapat berupa CD / DVD disc, USB flash drive, atau ISO image file, Anda dapat memilih salah satu yang paling nyaman sesuai dengan preferensi Anda.

Membuat Windows PE untuk membackup file saat windows tidak mau booting

Silahkan download terlebih dahulu AOMEI PE Builder di sini secara gratis. Kemudian Install aplikasinya pada laptop atau komputer anda, ikuti instruksinya sampai selesai
Cara Back Up File Ketika Windows Tidak Mau Booting

Jalankan AOMEI PE Builder dari laptop anda, langsung tekan tombol Next sampai ditemukan menu seperti gambar di bawah ini.

Cara Back Up File Ketika Windows Tidak Mau Booting

Pilih Export ISO File dan klik browse untuk menentukan tempat menyimpan file ISO dari AOMEI PE. Tekan tombol Next, maka proses pembuatan Windows PE Image akan langsung berjalan, silahkan tunggu sampai proses ini benar-benar selesai

Cara Back Up File Ketika Windows Tidak Mau Booting

Setelah proses selesai, anda akan mendapatkan sebuah file ISO bernama AMPE. Silahkan burning file tersebut ke dalam CD atau anda juga bisa membuat Windows PE dari Flashdisk menggunakan aplikasi Rufus, tutorialnya dapat anda baca pada artikel saya yang satu ini.

Membackup data laptop menggunakan Windows PE

Setelah anda berhasil membuat Windows PE dari file ISO tadi, sekarang colokkan flashdisk yang telah diisi dengan Windows PE, kemudian ubah boot menu BIOS laptop anda dengan menempatkan USB Flashdisk menjadi urutan pertama. Dan jangan lupa simpan pengaturan BIOS tadi.

Ketika laptop mulai booting, maka akan tampil tulisan Press any key to continue..  tekan saja sembarang tombol pada keyboard untuk melanjutkan ke menu Windows PE dari Flashdisk. Tunggu beberapa saat sampai menunya muncul seperti tampilan Windows 7, setelah itu proses backup file dari laptop siap dilakukan.

Cara Back Up File Ketika Windows Tidak Mau Booting

Cara menggunakannya persis sama dengan Windows 7, jadi untuk mulai membackup file dari laptop anda tinggal melakukan copy paste seperti layaknya menggunakan sistem operasi windows normal.

Saya rasa sampai di sini anda sudah mengerti tentang cara bakcup file saat windows tidak mau booting. Jika masih bingung silahkan baca lagi ulang dari awal atau berikan pertanyaan anda pada kolom komentar.

Related Posts :