Cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori

Cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu Memory. Kartu memory merupakan media penyimpanan yang simple dan banyak kita gunakan khususnya pada handphone, Smartphone, kamera digital dan bahkan kamera DSLR.  Umumnya hand phone atau pun kamera digital tidak dibuat dengan memory built-in untuk menyimpan foto yang telah kita ambil dari waktu ke waktu. Sehingga perangkat-perangkat tersebut dilengkapi dengan slot kartu SD agar kita dapat memasukkan kartu memory untuk menambah kapasitas penyimpanan perangkat yang bersangkutan. Kartu SD juga dapat mempermudah mentransfer foto ke laptop atau Komputer.

cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori

Namun, seringkali terjadi kerusakan pada kartu memory karena berbagai alasan sehingga hal ini membahayakan bagi data atau foto yang tersimpan di dalamnya. Untungnya, Sekarang banyak software yang bisa digunakan untuk mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori dan dapat memulihkan foto yang hilang dari kartu memory. Dan pada artikel ini akan dijelaskan cara mendapatkan kembali foto yang telah terhapus dari kartu memory anda. Jadi jika Anda pernah kehilangan data pada kartu memori, baca terus artikel ini agar anda dapat mengetahui cara mengatasinya.

Baca Juga :

Coba bayangkan jika Anda memiliki ratusan foto yang tersimpan pada kartu memori. Untuk mentransfer foto ke komputer, Anda mengeluarkan kartu memori dari kamera digital dan masukkannya ke komputer. Namun ternyata ini kosong dan foto-foto terhapus dari kartu memory. Atau yang lebih buruk lagi, Anda melihat salah satu kesalahan berikut pada saat mencoba untuk membukanya di computer. SD Card Write Protected, No Memory Card Found, The disk in drive is not formatted; do you want to format it now?

Pesan tersebut cukup membuat Anda jadi panik. Namun, sebelum Anda benar-benar kehilangan foto dari kartu memory tersebut, sebaiknya lakukan langkah-langkah ini untuk menghilangkan rasa panik anda:

  • Gunakan slot kartu SD yang berbeda pada perangkat Anda. Ini akan membantu Anda dalam memastikan bahwa masalah memang terdapat pada kartu memory anda, bukan pada slot yang digunakan.
  • Periksa apakah Anda telah menyisipkan kartu memori dengan benar, coba keluarkan dan masukkan kembali.
  • Cobalah gunakan computer lain untuk memasukkan kartu memory.

Jika cara di atas tidak ada yang berhasil, itu bisa berarti bahwa Anda berpotensi kehilangan foto dari kartu memori tersebut.

Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan foto hilang dari kartu memori
  1. Penghapusan foto yang tidak sengaja
  2. Terjadi corrupt pada file system kartu memori
  3. Melakukan format memory secara tidak disengaja
  4. Terjadi proses membaca dan menulis data yang error pada kartu memory

Cara Mengembalikan foto yang terhapus dari kartu memory

Setelah mencoba perbaikan umum seperti langkah di atas dan melakukan sedikit riset online, Anda mungkin dapat menyimpulkan bahwa Anda benar-benar telah kehilangan foto pada kartu memori Anda. So, untuk mengatasi hal semacam ini sebaiknya gunakan Software Stellar Phoenix Photo Recovery. Software ini dapat membantu Anda mengembalikan foto yang hilang dari kartu SD dengan tingkat keberhasilan 100 persen pada Sistem operasi Windows dan Mac.

Software ini bisa mengembalikan foto, gambar, lagu, film, dan file multimedia lainnya yang telah terhapus atau hilang pada hard disk yang terformat, kartu memori, atau penyimpanan eksternal lainnya. Software ini juga dapat mengembalikan data yang terhapus dari perangkat penyimpanan berkapasitas lebih dari 2TB.

Stellar Phoenix Photo Recovery dapat mengembalikan data yang telah terhapus dengan berbagai jenis file antara lain :

  • Format gambar yang didukung : JPEG, TIFF, PNG, GIF, BMP, JP2, INDD, PSD, Paint Shop Pro Image File (PSP), Mamiya (MOS), Picture File (PCT)
  • Format Audio yang didukung : WAV, MP3, AIFF, RPS, MDI, M4A, M4P, AU, OGG, WMA, RM, Real Audio (RA)
  • Format video yang didukung : AVI, WMV, ASF, MP4, M4V, 3GP, MOV, MPEG, DV, 3g2, M4B, AVCHD Video File (MTS), DIVX, MKV, file video MOI, OGM, VOB, ASX

Bagaimana cara mengembalikan foto yang terhapus menggunakan Stellar Phoenix Photo Recovery?


Cara menggunakan Stellar Phoenix Photo Recovery cukup mudah, tak ubanya seperti sepotong kue. Beberapa kali klik langsung beres, coba ikuti langkah-langkah yang akan saya berikan di bawah ini:
  • Silahkan download Stellar Phoenix Photo Recovery dan install pada laptop atau PC anda
  • Jalankan Software yang telah anda install
  • Klik pada tombol "Recover Fhoto, Audio & Video" pada halaman utama


cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori

  • Pada layar berikutnya berisi semua media internal maupun eksternal yang terpasang pada laptop anda, pilih pada kartu memori yang akan anda kembalikan data.
  • Klik 'Scan Now' untuk memulai proses scanning dan mencari data-data yang hilang pada kartu memori anda.

cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori

  • Daftar file yang telah berhasil dipulihkan berada di sisi kiri dari jendela software
  • Anda dapat menunggu proses scanning selesai atau anda dapat juga menghentikannya secara manual jika sudah menemukan file foto yang dicari. Anda dapat melakukan preview secara individual pada data yang telah ditemukan untuk memastikan bahwa itu benar-benar file yang dicari.

cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori

  • Terakhir, klik tombol "Recover" yang terletak di bagian bawah untuk mengembalikan semua foto yang telah berhasil ditemukan dari kartu memory.

cara mengembalikan foto yang terhapus di kartu memori

Perlu diingat bahwa proses scanning ini melibatkan banyak perhitungan dan mungkin memerlukan cukup waktu, bahkan sering sedikit lebih lama dari yang diharapkan. Selain itu, waktu untuk mengembalikan foto yang terhapus juga tergantung pada kapasitas kartu memori yang anda gunakan.