Pertolongan Pertama Pada Keyboard dan Touchpad Laptop yang tidak berfungsi

Dapat inspirasi lagi nih buat nulis, kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang cara mengatasi keyboard dan touchpad laptop yang tidak berfungsi sama sekali. Kemarin ada pelanggan membawa laptop Acer V5 dengan kasus keyboard dan toucpadnya tidak bisa berfungsi. Pengakuan beliau bahwa laptop ini pernah ketindih oleh anaknya yang ketiduran saat sedang mengoperasikan laptop. Setelah terbangun dan mencoba mengoperasikan laptopnya lagi, ternyata keyboard dan touchpadnya sudah tidak bisa berfungsi lagi.

Setelah mendengar keterangan si pemilik, saya menyimpulkan bahwa penyebab keyboard dan touchpad laptop ini tidak berfungsi normal adalah terletak pada kabel flexible keyboard dan touchpad yang tertindih sehingga berdampak pada kinerja keyboard dan touchpad itu sendiri..

Nah, untuk memperbaiki keyboard dan toucpad laptop yang tidak bisa digunakan semacam ini, anda harus mencoba membongkar dan memasang kembali kabel flexiblenya untuk memberikan penyegaran beberapa saat kemudian pasang lagi, Insya Allah dengan cara ini keyboard dan touchpad laptop tersebut bisa berfungsi normal kembali.

Cara Memperbaiki Keyboard dan Touchpad Laptop yang tidak berfungsi

Untuk lebih detailnya berikut langkah-langkah yang saya lakukan untuk mengatasi permasalahan laptop Acer V5 ini :

1. Bongkar Casing penutup bawah laptop, cukup buka satu baut pengunci yang terletak di bawah laptop, lebih detailnya perhatikan gambar di bawah. Setelah baut terbuka tarik penutup casing tersebut sampai terbuka. 

Cara Memperbaiki Keyboard dan Touchpad Laptop yang tidak berfungsi

2. Cari kabel Flexible Tourchpad dan Keyboard, posisinya bisa anda lihat pada gambar. Buka kedua kabel flexible tersebut, diamkan sebentar lalu pasang lagi seperti semula. Sekarang coba hidupkan laptopnya, keyboard dan touchpad laptop sudah berfungsi normal. 

Cara Memperbaiki Keyboard dan Touchpad Laptop yang tidak berfungsi 

Jika setelah melakukan langkah di atas, ternyata keyboard dan touchpad laptop masih belum bisa digunakan, kemungkinan masalahnya terletak pada pengaturan software yaitu pengaturan enable dan disable touchpad laptop atau penyebab paling parah adalah karena terjadi kerusakan pada keyboard dan touchpad itu sendiri.

Baca Juga :

Demikian panduan singkat yang bisa anda gunakan untuk memberikan pertolongan pertama pada keyboard dan laptop Acer V5 yang tidak bisa berfungsi sama sekali akibat tertindih. Selamat mencoba, semoga bermanfaat..